Kodim 1003/HSS Gelar Rapat Persiapan TMMD Ke 117 Tahun 2023
KANDANGAN | TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke 117 Kodim 1003/HSS dalam waktu akan resmi di buka segala persiapan telah dilaksanakan seperti halnya kali ini terpantau di Makodim 1003/HSS Jl. A.Yani Kelurahan Kandangan Kota Kabupaten Hulu Sungai Selatan Dandim 1003/HSS Letkol Inf Nurliwedie Nurdin Kanan, S.M.M.M pimpin acara rapat koordinasi dengan seluruh jajaran aparat pemerintah yang bakal ikut bergotong royong menyukseskan Program TMMD Ke 117 pada tahun ini. Senin (10/7/23)
Dalam keterangannya Dandim 1003/HSS mengatakan bahwa rapat koordinasi bersama stakeholder merupakan Langkah dan Upaya awal guna mendukung dan menyukseskan jalannya program TMMD Ke 117 Kodim 1003/HSS yang sesuai jadwal akan dibuka secara resmi pada tanggal 12 Juli 2023 lusa, ucapnya
program TMMD Ke-117 kali ini mengangkat tema “Sinergi Lintas Sektoral Mewujudkan Kemanunggalan TNI Rakyat Semakin Kuat” yang bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan dan perekonomian masyarakat, kususnya di daerah terpencil, selain itu juga uapaya ini merupakan membantu pemerintah dalam percepatan pembangunan secara merata hingga di pelosok daerah Kabupaten Hulu Sungai Selatan, bebernya
Masih pada kesempatan yang sama di sampaikan juga program TMMD Ke 117 ini akan digelar selama satu bulan kedepan yang berkonsentrasi di wilayah terpencil yaitu Dusun Paniungan Desa Malilingin Kecamatan Padang Batung Kabupaten Hulu Sungai Selatan yang berbatasan langsung dengan Desa Lalapin Kabupaten Tapin, imbuhnya
Semoga dengan adanya rapat koordinasi ini dalam pelaksanaanya nantinya bisa berjalan dengan lancar berkat gotong royong dan Kerjasama yang baik dari seluruh pihak yang akan terlibat, harapnya
@pendim1003
Tidak ada komentar